Riki, Ternando (2022) PENERAPAN METODE REGRESI LINEAR BERGANDA DALAM PERAMALAN JUMLAH PERSEDIAAN OBAT DI PUSKESMAS. Skripsi thesis, UNIVERSITAS DEHASEN BENGKULU.
Text
Riki Ternando.pdf Download (321kB) |
Abstract
ABSTRAK PENERAPAN METODE REGRESI LINEAR BERGANDA DALAM PERAMALAN JUMLAH PERSEDIAAN OBAT DI PUSKESMAS Oleh : Riki Ternando1) Ir. H. Jusuf Wahyudi, M.Kom2) Dewi Suranti, S.Kom., M.Kom2) PuskemasSukamerindu merupakan salah satu puskesmas yang terdapat di Kota Bengkulu. Manajemen obat pada puskesmas tersebut sudah memanfaatkan paket aplikasi office yaitu excel, namun pemanfaatan tersebut tidak sepenuhnya dilakukan, karena masih terdapat proses manual dimana pendataan obat diisi melalui buku yang telah disediakan, kemudian baru direkap pada akhir bulan. Hal ini terkadang membuat pihak puskesmas kesulitan dalam manajemen ketersediaan obat di puskesmas. Aplikasi peramalan jumlah persediaan obat di UPTD Puskesmas Sukamerindu Kota Bengkulu dibuat menggunakan bahasa pemrograman Visual Basic .Net dengan menerapkan Metode Regresi Linear Berganda untuk proses peramalan tersebut. Penentuan hasil ramalan bulan dan tahun berikutnya, terdapat 3 variabel pendukung yang digunakan yaitu permintaan, pemakaian, dan persediaan obat pada bulan dan tahun sebelumnya. Berdasarkan data obat Amoxilin Kapsul 500mg dimana terdapat 36 data yang dianalisis dari bulan Januari 2019 sampai dengan Desember 2021, didapatkan hasil ramalan jumlah persediaan obat pada Bulan Januari 2022 menggunakan Metode Regresi Linear Berganda sebesar 13066, dengan tingkat error/kesalahan ramalan sebesar 7,10%. Berdasarkan pengujian terhadap aplikasi peramalan jumlah persediaan obat di UPTD Puskesmas Sukamerindu Kota Bengkulu diperoleh bahwa fungsionalitas dari aplikasi berjalan sesuai dengan harapan Kata Kunci : Metode Regresi Linear Berganda, Peramalan, Jumlah Persediaan Obat, Puskesmas Sukamerindu Kota Bengkulu 1) Calon Sarjana 2) Dosen Pembimbing
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komputer > Program Studi Teknik Informatika |
Depositing User: | User 4 |
Date Deposited: | 02 Nov 2023 04:53 |
Last Modified: | 02 Nov 2023 04:53 |
URI: | http://repository.unived.ac.id/id/eprint/1014 |
Actions (login required)
View Item |