PENERAPAN METODE FULL COSTING DALAM PERHITUNGAN HARGA POKOK PRODUKSI (HPP) SEBAGAI DASAR PENENTUAN HARGA JUAL PADA USAHA PEYEK MINI TIGA PUTRI KOTA BENGKULU

Megi Purnomo, Megi (2023) PENERAPAN METODE FULL COSTING DALAM PERHITUNGAN HARGA POKOK PRODUKSI (HPP) SEBAGAI DASAR PENENTUAN HARGA JUAL PADA USAHA PEYEK MINI TIGA PUTRI KOTA BENGKULU. Skripsi thesis, Universitas Dehasen Bengkulu.

[img] Text
MEGI PURNOMO.pdf

Download (1MB)

Abstract

Harga pokok produksi dalam industri merupakan bagian terbesar dari biaya yang harus dikeluarkan perusahaan. Ketepatan dalam penghitungan biaya produksi tersebut mempengaruhi penghitungan harga pokok produksi untuk tiap-tiap pesanan yang diproduksi, serta mempengaruhi ketepatan dalam harga jual atau harga pesanan. Tujuan penelitian adalah untuk untuk mengetahui perhitungan dan penetapan metode full costing melalui perhitungan harga pokok produksi (HPP) sebagai dasar penentuan harga jual pada Usaha Peyek Mini Tiga Putri Kota Bengkulu. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif komparatif. Berdasarkan perhitungan harga pokok produksi yang dilakukan oleh Usaha Peyek Mini Tiga Putri Kota Bengkulu harga pokok produksi peyek mini perbungkus adalah sebesar Rp. 8.547.-. dan penetapan harga jual berdasarkan harga pasaran yaitu sebesar Rp. 20.000 sehingga laba yang diperoleh sebesar Rp. 11.453 perbungkus. Berdasarkan metode full costing diperoleh harga pokok produksi peyek mini perbungkus sebesar Rp. 16.213,-. Dengan penetapan harga jual sebesar 25% dari harga pokok produksi maka jumlah harga jual peyek mini perbungkus sebesar Rp. 20.000,- sehingga laba yang diperoleh sebesar Rp. 3.787 perbungkus. Terdapat selisih perhitungan harga pokok produksi antara perhitungan perusahaan dengan metode full costing karena pada perhitungan perusahaan tidak memasukan biaya tenaga kerja dan biaya overhead pabrik, meskipun harga jual yang sama tetapi keuntungan yang diperoleh perusahaan jauh lebih kecil jika dibandingkan dengan hitungan perusahaan. Kata Kunci : Harga Pokok Produksi, Penentuan Harga Jual

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Fakultas Ekonomi > Program Studi Akuntansi
Depositing User: User 1
Date Deposited: 18 Nov 2023 04:25
Last Modified: 18 Nov 2023 04:25
URI: http://repository.unived.ac.id/id/eprint/1404

Actions (login required)

View Item View Item