DEBBY SISKA, ARIANA (2024) VIDEO PEMBELAJARAN MATA PELAJARAN DASAR DASAR KEJURUAN TEKNIK JARINGAN KOMPUTER DAN TELEKOMUNIKASI (TJKT) DI SMKN 3 SELUMA. Skripsi thesis, Universitas Dehasen Bengkulu.
Text
Debby Siska Ariana. abstrak.pdf Download (184kB) |
Abstract
SMKN 3 Seluma sebagai salah satu sekolah menengah kejuruan yang ada di Kabupaten Seluma saat ini telah menggunakan bahan ajar maupun video pembelajaran dalam aktivitas kegiatan belajar mengajarnya. Namun demikian, video pembelajaran yang aa saat ini masih bersifat umum dan belum adanya video pembelajaran yang digunakan dalam membantu kegiatan belajar mengajar pada capaian pembelajaran jenis-jenis profesi wirausaha. Penelitian Ini bertujuan untuk mendeskripsikan video pembelajaran mata pelajaran dasar-dasar kejuruan Teknik Komputer Jaringan dan Telekomunikasi (TJKT) di SMKN 3 Seluma. Metode pendekatan yang digunakan dalam penelitian adalah menggunakan metode pengembangan model ADDIE. Hasil dari penelitian terhadap validasi ahli materi terdiri dari tiga aspek dengan rata-rata penilaian 3,64 dengan kategori “Sangat Layak” dengan masing-masing aspek yaitu aspek kelayakan ini memperoleh rata- rata skor penilaian 3,50 dengan kriterian penilaian “Sangat Layak”, aspek kelayakan penyajian materi pembelajaran memperoleh rata-rata skor penilaian 3,67 dengan kriterian penilaian “Sangat Layak dan aspek kebahasaan memperoleh rata-rata skor penilaian 3,75 dengan kriterian penilaian “Sangat Layak”. Terhadap hasil validasi ahli media terdiri dari dua aspek penilaian dengan rata-rata hasil penilaian 3,65 dengan kategori “Sangat Layak” dimana masing-masing aspek kelayakan tampilan memperoleh rata-rata skor penilaian 3,8 dengan kriterian penilaian “Sangat Layak” dan aspek bahasa memperoleh rata-rata skor penilaian 3,50 dengan kriterian penilaian “Sangat Layak”. Hasl angket menjukkan bahwa video pembelajaran dalam kategori Baik sebesar 65% sehingga disimpulkan bahwa video pembelajaran yang dikembangkan pada mata pelajaran dasar kejuruan TJKT di SMKN 3 Seluma termasuk dalam kategori Sangat Layak. Kata Kunci : Video Pembelajaran, Dasar Kejuruan, Filmora 9, ADDIE.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Program Studi Pendidikan Teknik Informatika Dan Komputer |
Depositing User: | Jeffry Adi Nugraha |
Date Deposited: | 20 Sep 2024 04:22 |
Last Modified: | 20 Sep 2024 04:22 |
URI: | http://repository.unived.ac.id/id/eprint/1505 |
Actions (login required)
View Item |