OKTAVIANI DWI, PUTRI (2024) BRANDING DALAM UPAYA MEMPROMOSIKAN TOMORO COFFEE DI KOTA BENGKULU. Skripsi thesis, Universitas Dehasen Bengkulu.
Text
Abstrak Oktaviani Dwi Putri-MFE.pdf Download (83kB) |
Abstract
Pada saat ini global bisnis yang semakin meningkat, masyarakat tentunya akan memilih brand berdasarkan value yang ditawarkan. Salah satu upaya yang dapat dilakukan pelaku usaha untuk membangun value tersebut adalah melalui branding yang menyampaikan manfaat emosional. Untuk itu, melibatkan komunitas dalam strategi branding adalah langkah yang tepat bagi pelaku usaha pada saat ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui branding dalam upaya mempromosikan Tomoro Coffee di Kota Bengkulu. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teori brand expression yang terdiri dari 4 tahapan. Data yang diperoleh dalam penelitian ini berasal dari wawancara mendalam dengan informan yang telah ditentukan, observasi, serta dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan upaya mempromosikan tomoro coffee pada kota bengkulu melalui tahapan brand positioning, identity merek, brand personality serta brand communication. Tahapan yg direncanakan serta dibangun oleh owner serta tim marketing Café ialah menjadi kafe yang dapat menjadi ‘tempat tinggal’ yang nyaman bagi komunitas buat berkumpul, berkreasi, serta mengadakan kegiatan. Owner dan tim marketing Café mengukur kinerjanya berdasarkan hasil implementasi dan kemudian melakukan tindakan koreksi buat memperbaiki kesalahan. Perbaikan tersebut kemudian akan menjadi acuan tindakan selanjutnya. Kata-kata Kunci: Tomoro Coffee, brand expression, branding
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) H Social Sciences > HE Transportation and Communications |
Divisions: | Fakultas Ilmu-Ilmu Sosial > Program Studi Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Jeffry Adi Nugraha |
Date Deposited: | 30 Sep 2024 04:36 |
Last Modified: | 30 Sep 2024 04:36 |
URI: | http://repository.unived.ac.id/id/eprint/1816 |
Actions (login required)
View Item |