ADAM, ARDIANSYAH (2024) ANALISIS PENGARUH FITUR MARKETPLACE DAN E-WOM TERHADAP KEPUASAN ONLINE BUYERS SHOPEE MAHASISWA UNIVERSITAS DEHASEN KOTA BENGKULU. Skripsi thesis, Universitas Dehasen Bengkulu.
Text
Adam Ardiansyah_ED.pdf Download (86kB) |
Abstract
Seorang online buyers memilai sebuah kepuasan dalam berbelanja adalah hal yang paling utama, oleh sebab itu fitur yang ada pada marketplace harus sesuai dengan kebutuhan serta keinginan seorang online buyers terlebih lagi fitur tersebut mudah dimengerti dan dipahami, selain itu pemasaran menggunakan media internet untuk menciptakan sebuah berita melalui online atau E-wom juga menjadi salah satu cara seorang online buyers dalam memutuskan pembelian yang nantinya menciptakan sebuah ekspetasi dan menentukan puas atau tidaknya online buyers tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk adalah Analisis Pengaruh Fitur Marketplace Terhadap Kepuasan online buyers Shopee Mahasiswa Universitas Dehasen Kota Bengkulu. Jenis penelitian yang digunakan yaitu kuantitatif. Metode analisis data yang digunakan adalah regresi linear berganda, uji determinasi, dan uji hipotesis. Hasil regresi linear berganda memiliki persamaaan Y= 24,580+-0,356X1+0,639X2+5,183 karena arah regresi yang positif maka dapat diartikan jika Fitur Marketplace, E-wom meningkat maka Kepuasan Online Buyers Shopee Mahasiswa Universitas Dehasen Kota Bengkulu juga akan meningkat. E-wom lebih berpengaruh dari pada Fitur Marketplace terhadap Kepuasan Online Buyers karena nilai regresi E-wom sebesar 0,639 lebih besar dari nilai regresi Fitur Marketplace. Fitur Marketplace berpengaruh secara signifikan negatif terhadap Kepuasan Online Buyers Shopee Mahasiswa Universitas Dehasen Kota Bengkulu, hal ini dibuktikan dengan hasil vii uji t menunjukkan nilai thitung menunjukan angka -3,850 dan nilai signifikan sebesar 0,00 < 0,05 berarti Ha diterima dan H0 ditolak. E-wom berpengaruh signifikan terhadap Kepuasan Online Buyers Shopee Mahasiswa Universitas Dehasen Kota Bengkulu. Hal ini dibuktikan dengan hasil uji t menunjukkan nilai thitung lebih besar dari ttabel (8,680 > 1,984) dengan nilai signifikan sebesar 0,000 < 0,05 berarti H0 ditolak dan Ha diterima. Fitur Marketplace (X1), E-wom (X2), secara bersama-sama berpengaruh secara signifikan Terahadap Kepuasan Online Buyers (Y) Shopee Mahasiswa Universitas Dehasen Kota Bengkulu, hal ini dibuktikan dengan uji F menunjukkan nilai Fhitung > Ftabel (38,281 > 3,09) dengan nilai siginfikan sebesar 0,000. Kata Kunci: Fitur Marketplace, E-wom, Kepuasan online buyers
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TX Home economics |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Program Studi Manajemen |
Depositing User: | Jeffry Adi Nugraha |
Date Deposited: | 05 Oct 2024 03:08 |
Last Modified: | 05 Oct 2024 03:08 |
URI: | http://repository.unived.ac.id/id/eprint/1960 |
Actions (login required)
View Item |