PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN HOTEL CORDELA IIN DI BENGKULU

FARADILA DWI, NANDA (2024) PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN HOTEL CORDELA IIN DI BENGKULU. Skripsi thesis, Universitas Dehasen Bengkulu.

[img] Text
Faradila Dwi Nanda-MFE.pdf

Download (234kB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dan menganalisis pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan di hotel cordela iin Bengkulu. Jenis penelitian menggunakan metode penelitian kuantitatif. Teknik pengambilan sampel menggunakan Kuesioner sebanyak 75 Responden. Analisis data menggunakan analisis Regresi Linier Berganda. Hasil analisis adanya pengaruh yang positif signifikan terhadap variabel Kehandalan, daya tanggap, jaminan, empati dan bukti fisik terhadap kepuasan pelanggan di hotel cordela iin Bengkulu. Kehandalan X1 terhadap kepuasan pelanggan di Hotel Cordella Iin Bengkulu karena t-hitung lebih besar daripada t-tabel (3,990 > 1,666) dengan nilai signifikan sebesar 0,00 < 0,05 . karena nilai t-hitung lebih besar daripada t-tabel dan nilai signifikan 0,05 maka H0 ditolak dan Ha diterima, positif signifikan antar Variabel Daya Tanggap X2 terhadap kepuasan pelanggan di Hotel Cordella Iin Bengkulu karena t-hitung lebih kecil daripada t-tabel (3,181 > 1,666) dengan nilai signifikan sebesar 0,02 < 0,05 . karena nilai t-hitung lebih besar daripada t-tabel dan nilai signifikan 0,05 maka H0 ditolak dan Ha diterima, Variabel Jaminan X3 terhadap kepuasan pelanggan di Hotel Cordella Iin Bengkulu karena t-hitung lebih besar daripada t-tabel (4,586 > 1,666) dengan nilai signifikan sebesar 0,00 < 0,05 . karena nilai t-hitung lebih kecil daripada t-tabel dan nilai signifikan 0,05, maka H0 ditolak dan Ha diterima, Empati X4 terhadap kepuasan pelanggan di Hotel Cordella Iin Bengkulu karena t-hitung lebih besar daripada t-tabel (3,772 > 1,666) dengan nilai signifikan sebesar 0,00 < 0,05. karena nilai t-hitung lebih besar daripada t-tabel dan nilai signifikan 0,05 maka H0 ditolak dan Ha diterima, Bukti Fisik X5 terhadap kepuasan pelanggan di Hotel Cordella Iin Bengkulu karena t-hitung lebih besar daripada t-tabel (5,103 > 1,666) dengan nilai signifikan sebesar 0,00 < 0,05 . karena nilai t-hitung lebih besar daripada t-tabel dan nilai signifikan 0,05 maka H0 ditolak dan Ha diterima. Kata Kunci :Kehandalan, daya tanggap, jaminan, empati, bukti Fisik, Kepuasan Pelanggan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: T Technology > TX Home economics
Divisions: Fakultas Ekonomi > Program Studi Manajemen
Depositing User: Jeffry Adi Nugraha
Date Deposited: 05 Oct 2024 03:31
Last Modified: 05 Oct 2024 03:31
URI: http://repository.unived.ac.id/id/eprint/1964

Actions (login required)

View Item View Item