PRAYU, IVANTRI (2024) PENGARUH KOMITMEN ORGANISASI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PT. RODATEKNINDO PURAJAYA. Skripsi thesis, Universitas Dehasen Bengkulu.
Text
SKRIPSI PRAYU DEHASEN.pdf Download (1MB) |
Abstract
PT. Rodateknindo Purajaya merupakan perusahaan kontruksi bidang pelaksanaan dengan bentuk PT yang telah memiliki kualifikasi Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh komitmen organisasi dan motivasi kerja terhadap produktivitas kerja karyawan PT. Rodateknindo Purajaya. Jenis penelitian ini adalah korelasional yaitu suatu penelitain untuk mengetahui pengaruh dan tingkat pengaruh antara dua variabel atau lebih tanpa ada upaya untuk mempengaruhi variabel tersebut. Adapun sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik total sampling, dimana seluruh populasi dijadikan sampel berjumlah 55 orang. Terdapat pengaruh komitmen organisasi (X1) terhadap produktivitas kerja (Y) PT. Rodateknindo Purajaya Bengkulu sebesar 0,000 dengan demikian Ho di tolak dan Ha diterima. Dari nilai signifikansi yang didapat bahwasanya variabel X berpengaruh terhadap produktivitas kerja (Y). Terdapat pengaruh motivasi kerja (X2) terhadap produktivitas kerja (Y) PT. Rodateknindo Purajaya Bengkulu sebesar 0,031 dengan demikian Ho di tolak dan Ha diterima. Dari nilai signifikansi yang didapat bahwasanya variabel X2 berpengaruh terhadap produktivitas kerja (Y). Kata Kunci : Komitmen Organisasi, Motivasi Kerja, Produktivitas Kerja
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HC Economic History and Conditions |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Program Studi Manajemen |
Depositing User: | Jeffry Adi Nugraha |
Date Deposited: | 10 Oct 2024 01:56 |
Last Modified: | 10 Oct 2024 01:56 |
URI: | http://repository.unived.ac.id/id/eprint/2046 |
Actions (login required)
View Item |