HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP ORANG TUA TENTANG KEBERSIHAN GIGI DAN MULUT DENGAN KEJADIAN KARIES GIGI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PALAK BENGKERUNG KABUPATEN BENGKULU SELATAN TAHUN 2019

NETA YESTI, NETA (2019) HUBUNGAN PENGETAHUAN DAN SIKAP ORANG TUA TENTANG KEBERSIHAN GIGI DAN MULUT DENGAN KEJADIAN KARIES GIGI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PALAK BENGKERUNG KABUPATEN BENGKULU SELATAN TAHUN 2019. Skripsi thesis, UNIVERSITAS DEHASEN BENGKULU.

[img] Text
NETA YESTI.pdf

Download (517kB)

Abstract

Hasil Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) tahun 2013 menunjukkan status karies penduduk Indonesia usia diatas 12 tahun yang dinilai menggukanan index DMF-T sebesar 4,6. Hal ini dipengaruhi oleh faktor perilaku masyarakat yang kurang peduli akan kebersihan gigi dan mulut yang dijadikan suatu kebiasaan dan budaya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pengetahuan dan sikap ibu dengan kejadian karies gigi di wilayah kerja Puskesmas Palak Bengkerung Kabupaten Bengkulu Selatan Tahun 2019. Metode penelitian ini adalah analitik dengan pendekatan cross sectional, yakni suatu penelitian untuk mempelajari dinamika korelasi atau hubungan, data dikumpulkan dengan menyebar kuesioner pada 53 siswa/i di SD 53 Negeri. Hasil analisis uji univariat bahwa lebih dari sebagian responden didiagonisis karies gigi (73,6%), lebih sebagian responden memiliki pengetahuan kurang (50,9%) dan lebih sebagian responden memiliki sikap favorabel (60,4%). Hasil analisis uji bivariat bahwa ada hubungan pengetahuan dengan kejadian karies gigi (p=0,033) dan ada hubungan sikap dengan kejadian karies gigi (p=0,010) Peneliti menyarankan kepada pihak Puskesmas Palak Begkerung untuk memberikan penyuluhan kepada pihak SD agar orang tua lebih memperhatikan kesehatan gigi dan mulut anaknya. Kata kunci : Pengetahuan, sikap, kejadian karies gigi Keterangan : 1. Calon Sarjana Keperawatan 2. Pembimbing

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Jeffry Adi Nugraha
Date Deposited: 10 Feb 2022 05:29
Last Modified: 10 Feb 2022 05:29
URI: http://repository.unived.ac.id/id/eprint/217

Actions (login required)

View Item View Item