WISNU, NUGRAHA (2025) PESAN MORAL DALAM FILM “THE BEEKEEPER” 2024. Skripsi thesis, Universitas Dehasen.
![]() |
Text
Abstract_Wisnu Nugraha_ED (2).pdf Download (171kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pesan moral yang terkandung dalam film “The Beekeeper” (2024) dengan menggunakan pendekatan semiotika Roland Barthes. Film sebagai media komunikasi massa memiliki peran penting dalam menyampaikan nilai-nilai kehidupan, termasuk pesan moral yang berkaitan dengan hubungan manusia dengan Tuhan, diri sendiri, dan sesama. Melalui analisis terhadap simbol, adegan, dan narasi dalam film, penelitian ini menemukan bahwa “The Beekeeper” tidak hanya menawarkan hiburan aksi, tetapi juga menonjolkan nilai-nilai tanggung jawab, keberanian membela kebenaran, serta makna keluarga yang melampaui ikatan darah dan lebih menekankan pada kepedulian dan solidaritas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pesan moral dalam film ini disampaikan secara efektif melalui hubungan karakter utama dengan lingkungan sosialnya, serta melalui simbolisme lebah yang merepresentasikan kerja sama dan perlindungan. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi pengembangan kajian semiotika film dan menjadi referensi bagi masyarakat serta peneliti selanjutnya dalam memahami pesan moral yang disampaikan melalui media film Kata kunci: Analisis semiotika, Roland barthes,pesan moral,the bekeepeer 2024
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare |
Divisions: | Fakultas Ilmu-Ilmu Sosial > Program Studi Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | User 1 |
Date Deposited: | 11 Oct 2025 02:29 |
Last Modified: | 11 Oct 2025 02:29 |
URI: | http://repository.unived.ac.id/id/eprint/2314 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |