CHANDRA EFFENDI, Chandra (2021) ANALISIS FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KINERJA PERAWAT DI UPTD PUSKESMAS RAWAT INAP BANDAR KOTA PAGAR ALAM TAHUN 2021. Skripsi thesis, Universitas Dehasen Bengkulu.
Text
Chandra Effendi.pdf Download (217kB) |
Abstract
Kinerja secara umum dipahami sebagai suatu catatan keluaran hasil pada fungsi jabatan atau seluruh aktifitas kerjanya dalam periode waktu tertentu. Pendidikan memiliki pengaruh terhadap kinerja karyawan, tinggi rendahnya tingkat pendidikan seseorang karyawan maka akan berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Masa kerja seseorang juga berpengaruh terhadap kinerja seseorang. Selian itu, disiplin kerja juga mempengaruhi kinerja. Tujuan penelitian ini diketahuinya analisis faktor yang berhubungan dengan kinerja perawat di UPTD Puskesmas Rawat Inap Bandar Kota Pagar AlamTahun 2021. Metode yang digunakan adalah penelitian survei analitik dengan desain penelitian cross sectional, data dikumpukan berupa data primer dengan menyebarkan kuesioner pada 32 responden yang ada UPTD Puskesmas Rawat Inap Bandar Kota Pagar AlamTahun 2021 dengan menggunakan teknik total sampling. Analisis data dilakukan dengan menggunakan uji Chi-Square. Hasil analisis univariat bahwa hampir sebagian responden yaitu sebesar 39 (57,4%) dengan pendidikan akademik, hampir sebagian responden yaitu sebesar 39 (57,4%) dengan masa kerja lama, sebagian besar responden yaitu sebesar 39 (57,4%) dengan disiplin kerja baik dan sebagian besar responden yaitu sebesar 39 (57,4%) dengan kinerja baik. Hasil analisis bivariat ada hubungan antara pendidikan dengan kinerja perawat dimana nilai p (0,020), ada hubungan antara masa kerja dengan kinerja perawat dimana nilai p (0,005) dan ada hubungan antara disiplin kerja dengan kinerja perawat dimana nilai p (0,036). Peneliti menyarankan kepada pihak UPTD Puskesmas Rawat Inap Bandar agar bisa memotivasi para karyawannya dalam bekerja sehingga kinerja perawat menjadi baik. Kata kunci : Kinerja, Pendidikan, Masa Kerja, Displin Kerja Keterangan : 1. Calon Sarjanan Kesehatan Masyarakat 2. Pembimbing
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Fakultas Kesehatan > Program Studi Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | Jeffry Adi Nugraha |
Date Deposited: | 01 Jun 2022 05:35 |
Last Modified: | 01 Jun 2022 05:35 |
URI: | http://repository.unived.ac.id/id/eprint/454 |
Actions (login required)
View Item |