ASUHAN KEPERAWATAN PADA BAYI NY. K DENGAN ASFIKSIA NEONATORUM DIRUMAH SAKIT BHAYANGKARA TINGKAT III BENGKULU TAHUN 2021

Viony Eksantri, Viony (2021) ASUHAN KEPERAWATAN PADA BAYI NY. K DENGAN ASFIKSIA NEONATORUM DIRUMAH SAKIT BHAYANGKARA TINGKAT III BENGKULU TAHUN 2021. Diploma thesis, Universitas Dehasen Bengkulu.

[img] Text
Viony Eksantri.pdf

Download (252kB)

Abstract

World Health Organization(WHO) memperediksi 900.000 kematian bayi baru lahir setiap tahun diakibatkan Asfiksia neonatorum, menyebutkan bahwa asfiksia menempati urutan ke-6 yaitu sebanyak 8% sebagai penyebab kematian neonatus di seluruh dunia. Di Rumah Sakit Bhayangkara polda Bengkulu diketahui meningkat tiap tahunnya pada tahun 2018 sebanyak 11 bayi, tahun 2019 berjumlah 11 bayi dan 2020 sebanyak 12 bayi Tujuan penelitian untuk mengetahui Asuhan Keperawatan Pada bayi Ny. K Dengan Asfiksia Neonaturum Di Ruangan ICU/NICU Rumah Sakit Bhayangkara Polda Bengkulu Tahun 2021. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kasus. Kriteria subjek dalam penulisan asuhan keperawatan ini adalah bayi Ny. K dengan Asfiksia Neonaturum dan keluarga bersedia bayinya menjadi objek dalam asuhan keperawatan. Hasil penelitian ini menunjukan pada pengkajian pada bayi dengan Asfiksia Neonaturum biasanya paling menonjol pada pasien adalah bayi lahir tidak langsung menangis, bayi tampak sesak, sianosis. Hasil anamnesa dengan pasien dan keluarga dari mulai pengkajian didapatkan sama dengan teori.Pada kasus ini diagnosa yang timbul pada kasus terdapat 4 diagnosa, yang merupakan 2 diagnosa sesuai teori yaitu Pola nafas tidak efektif, Bersih jalan nafas tidak efektif dan 2 diagnosa tambahan yaitu Ketidakefektifan perfusi jaringan perifer, Ansietas keluarga. Pada saat penulis melakukan studi kasus dirumah sakit pada bayi Ny. K semua intervensi sudah mencapai kriteria hasil. Asfiksia Neonaturum merupakan keadaan dimana bayi baru lahir yang mengalami kegagalan bernafas secara spontan dan teratur segera setelah bayi lahir dan terjadi hipoksia. Untuk perawatan pada bayi dengan Asfiksia Neonaturum diharapkan lebih memperhatikan keefektifan perfusi perifer dan jalan napas bayi dan asupan nutrisi bayi untuk pertumbuhan dan perkembangan bayi yang optimal. Kata Kunci :Asfiksia Neonaturum, Pola napas, Asuhan Keperawatan Keterangana :1. Viony Eksantri 2. Danur Azissah Rosliana Sofais 3. Mariza Arfianti

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Program Studi Keperawatan (D3)
Depositing User: Jeffry Adi Nugraha
Date Deposited: 07 Sep 2022 04:50
Last Modified: 07 Sep 2022 04:50
URI: http://repository.unived.ac.id/id/eprint/604

Actions (login required)

View Item View Item