Mayasari, Herlina (2024) HUBUNGAN PENGETAHUAN IBU DENGAN KELENGKAPAN IMUNISASI DASAR BAYI UMUR 9-12 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BANGUN JAYA KABUPATEN REJANG LEBONG BENGKULU TAHUN 2024. HUBUNGAN PENGETAHUAN IBU DENGAN KELENGKAPAN IMUNISASI DASAR BAYI UMUR 9-12 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS BANGUN JAYA KABUPATEN REJANG LEBONG BENGKULU TAHUN 2024.
![]() |
Text
herlina.docx Download (11kB) |
Abstract
Imunisasi dasar lengkap (IDL) adalah imunisasi yang diberikan kepada bayi berusia 0-9 bulan. Provinsi Bengkulu merupakan salah satu provinsi yang belum mencapai target UCI dimana cakupan imunisasi dasar masih 73,74%. Jumlah bayi di Puskesmas Bangun Jaya yang mendapatkan imunisasi dasar lengkap berusia 9-12 bulan berjumlah 142 orang. Sedangkan data sampai Bulan Mei 2024 menunjukkan jumlah bayi usia 9-12 Bulan yaitu 52 orang. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian analitik dengan rancangan cross sectional study. Penelitian ini telah dilakukan di Puskesmas Bangun Jaya pada 15-20 Juli 2024. Sampel dari penelitian ini adalah ibu yang mempunyai bayi umur 9-12 bulan di Puskesmas Bangun Jaya Kabupaten Rejang Lebong sampai Bulan Juni 2024 yaitu sebanyak 52 orang Hasil uji statistik Chi Square menunjukan bahwa P Value (0,002) < nilai α (0,05) dapat diartikan bahwa terdapat Hubungan Pengetahuan Ibu tentang Imunisasi Dasar dengan Kelengkapan Imunisasi Dasar Bayi Umur 9-12 Bulan di Wilayah Kerja Puskesmas Bangun Jaya tahun 2024. Peneliti menyarankan kepada pihak Puskesmas Bangun Jaya agar dapat meningkatkan pemberian KIE (komunikasi, informasi dan edukasi) tentang imunisasi dasar lengkap pada bayi. . Kata kunci : Bayi, Pengetahuan, Imunisasi Dasar. Keterangan : 1: Calon Sarjana Kebidanan 2. Pembimbing
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > Program Studi Kebidanan (S1) |
Depositing User: | User 1 |
Date Deposited: | 06 Mar 2025 04:21 |
Last Modified: | 06 Mar 2025 04:21 |
URI: | http://repository.unived.ac.id/id/eprint/2167 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |