Dewi, Asna (2024) HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN TENTANG TABLET FE IBU HAMIL DENGAN KEPATUHAN MENGKONSUMSI TABLET FE DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KAMPUNG DELIMA TAHUN 2024. PENGARUH PEMBERIAN KOMPRES HANGAT TERHADAP PENURUNAN NYERI DISMENORE PADA REMAJA PUTRI DI POSYANDU REMAJA DESA TANJUNG SANAI I REJANG LEBONG TAHUN 2023.
![]() |
Text
asna.docx Download (11kB) |
Abstract
Pada remaja putri akan mengalami peningkatan kadar hormon yang menyebabkan pematangan payudara, ovarium, rahim dan vagina serta remaja putri mulai mengalami menstruasi. Menstruasi dimulai antara usia 12-15 tahun dan berlangsung mencapai usia 45-50 tahun, salah satu keluhan yang paling sering dirasakan oleh remaja saat menstruasi yaitu dismenore. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pemberian kompres hangat terhadap penurunan nyeri disminorea pada remaja putri di Posyandu remaja desa Tanjung Sanai I Rejang Lebong. Penelitian ini menggunakan Pra-eksperiment dengan rancangan One-Grup Pre- test Post-test Design. Jumlah populasi 40 remaja putri dengan sampel yang digunakan sejumlah 24 responden teknik yang digunakan adalah Purposive Sampling. Variabel independen adalah kompres hangat dan variabel dependen adalah penurunan nyeri disminorea pada pada remaja putri. Pengumpulan data menggunakan lembar kuesioner dan uji statistik wilcoxon dengan α=0,05. Hasil penelitian diketahui bahwa skala nyeri disminorea sebelum dilakukan kompres hangat berada pada skala nyeri sedang yaitu 13 responden (54,2%). Dan setelah dilakukan kompres air hangat didapatkan skala nyeri 0 (tidak nyeri) yaitu 12 responden (50,0%). Hasil p value 0,000 (<0,05), sehingga Ha diterima. Ada pengaruh pemberian kompres hangat terhadap penurunan nyeri dismenore pada remaja putri di Posyandu remaja Desa Sanai I Rejang Lebong. Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi disminorea yaitu dengan melakukan kompres hangat, yang dilakukan untuk memenuhi kebutuhan rasa nyaman, mengurangi rasa nyeri, dan memberikan rasa hangat pada daerah abdomen (perut). Kata kunci : Kompres Hangat, Dismenore, Remaja Putri. Keterangan : 1. Calon Sarjana Kebidanan 2. Pembimbing
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > Program Studi Kebidanan (S1) |
Depositing User: | User 1 |
Date Deposited: | 10 Mar 2025 03:36 |
Last Modified: | 10 Mar 2025 03:36 |
URI: | http://repository.unived.ac.id/id/eprint/2190 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |