ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA PADA TN.K DENGAN BATU SALURAN KEMIH DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS RATU AGUNG KOTA BENGKULU TAHUN 2021

Elsy Desita Rahmadani, Elsy (2021) ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA PADA TN.K DENGAN BATU SALURAN KEMIH DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS RATU AGUNG KOTA BENGKULU TAHUN 2021. Diploma thesis, Universitas Dehasen Bengkulu.

[img] Text
Elsy Desita Rahmadani.pdf

Download (253kB)

Abstract

Batu saluran kemih merupakan 3 penyakit terbanyak dibidang urologi setelah infeksi saluran kemih dan benigna prostat. Menurut Riset Kesehatan Dasar (2018) menunjukkan prevalensi penduduk Indonesia yang bermasalah dengan penyakit batu saluran kemih sebesar 0,6%. Data Dari Dinas Kesehatan Kota Bengkulu angka Kejadian batu balurah kemih pada tahun 2019 Terbanyak terjadi di Puskesmas Ratu Agung dengan Jumlah Kasus 35 Kasus. Tujuan studi kasus ini adalah melakukan Asuhan Keperawatan Keluarga pada Tn.K dengan Batu Saluran Kemih Di Wilayah Kerja Puskesmas Rattu Agung Kota Bengkulu Tahun 2021. Metode penelitian dalam asuhan keperawatan ini adalah studi kasus dengan menggunakan metode deskriptif yaitu dengan mengungkapkan fakta-fakta sesuai dengan data-data yang di dapat sesuai dengan kondisi pasien. Hasil pengkajian ditemukan diagnosa yang timbul pada kasus terdapat 3 diagnosa yaitu gangguan eliminasi urine,manajemen kesehatan keluarga tidak efektif, dan penurunan koping keluarga. Implementasi dilakukan selama 6 hari, dan masalah kesehatan keluarga teratasi. Batu Saluran Kemih merupakan massa keras yang terbentuk di sepanjang saluran kemih (ginjal, ureter, kandung kemih dan uretra) akibat pengkristalan dalam urin. Disarankan kepada pihak puskesmas untuk memberikan penyuluhan kepada masyarakat yang berkunjung ke puskesmas untuk selalu minum air putih yang cukup dan mengurangi konsumsi minuman yang mengandung kafein, serta menghindari duduk terlalu lama dan jarang berolahraga agar terhindar dari penyakit Batu Saluran Kemih, agar keluarga sehat dan memiliki kualitas kesehatan yang optimal. Kata kunci : Batu Saluran Kemih, Asuhan Keperawatan Keluarga Keterangan : 1: Calon Ahli Madya Keperawatan 2: Pembimbing

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Depositing User: Jeffry Adi Nugraha
Date Deposited: 07 Sep 2022 04:28
Last Modified: 07 Sep 2022 04:47
URI: http://repository.unived.ac.id/id/eprint/575

Actions (login required)

View Item View Item