ANALISIS SIKAP DAN PERILAKU KONSUMEN TERHADAP MINUMAN KOPI KOPRAL (KOPI PAKAI GULA AREN) DI COFFE SHOP GADING CEMPAKA KOTA BENGKULU

IMAM ZUHDI, MUHAMAD (2022) ANALISIS SIKAP DAN PERILAKU KONSUMEN TERHADAP MINUMAN KOPI KOPRAL (KOPI PAKAI GULA AREN) DI COFFE SHOP GADING CEMPAKA KOTA BENGKULU. Skripsi thesis, UNIVERSITAS DEHASEN.

[img] Text
MUHAMAD IMAM ZUHDI .pdf

Download (487kB)

Abstract

ABSTRAK MUHAMAD IMAM ZUHDI, Analisis Sikap dan Perilaku Konsumen terhadap Minuman Kopral (kopi pakai gula aren) di Coffe Shop Gading Cempaka Kota Bengkulu. Dibimbing oleh HERRI FARIADI, S.P.,S.Pd.,M.Si dan ANA NURMALIA, S.P.,M.Si. Kopral (kopi pakai gula aren) merupakan minuman kopi espresso yang dicampur dengan gula aren dan susu. Sikap dan perilaku konsumen sangat penting dalam perilaku pembelian yang mencerminkan rasa suka atau tidaknya suka terhadap Kopral (Kopi Pakai Gula Aren). Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui sikap konsumen terhadap Minuman Kopi Kopral (Kopi Pakai Gula Aren) dan mengetahui perilaku konsumen terhadap Minuman Kopi Kopral (Kopi Pakai Gula Aren) di Coffe Shop Gading Cempaka Kota Bengkulu. Metode penelitian yang digunakan adalah metode Kuantitatif dan kualitatif dengan model fishbein untuk mengetahui sikap konsumen terhadap keseluruhan atribut produk meliputi : rasa, harga, aroma, warna, kemasan dan lokasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sikap konsumen terhadap minuman Kopi Kopral (kopi pakai gula aren) di Coffe Shop Gading Cempaka Kota Bengkulu bernilai positif dengan nilai total sikap sebesar 7,68 (Ao > 0) yang berarti nilai sikap konsumen berada pada nilai positif untuk setiap atribut (rasa, harga, warna, aroma, kemasan dan lokasi penjualan). Perilaku konsumen (B) dipengaruhi oleh dua factor yaitu sikap monsumen (Ao) dan norma subjektif (SN) dengan nilai 3,54. Hasil yang diperoleh untuk perilaku konsumen minuman Kopi Kopral (kopipakai gula Aren) di Coffe Shop Gading Cempaka Kota Bengkulu, dengan nilai 6,85 (B > 0). Hasil tersebut menunjukkan bahwa perilaku konsumen adalah loyal. Hal ini berarti konsumen akan datang membeli dan mengkonsumsi lagi, dimana antara sikap dan perilakunya terdapat konsisten. Kata Kunci: Kopral (kopi pakai gula aren), sikap konsumen, perilaku konsumen

Item Type: Thesis (Skripsi)
Divisions: Fakultas Pertanian > Program Studi Agribisnis
Depositing User: Jeffry Adi Nugraha
Date Deposited: 18 Jan 2023 01:48
Last Modified: 18 Jan 2023 01:48
URI: http://repository.unived.ac.id/id/eprint/771

Actions (login required)

View Item View Item