PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN BRAINSTORMING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN DESAIN KOMUNIKASI VISUAL KELAS X SMK NEGERI 1 BENGKULU SELATAN

VINA ANANDA PUTRI, VINA (2023) PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN BRAINSTORMING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN DESAIN KOMUNIKASI VISUAL KELAS X SMK NEGERI 1 BENGKULU SELATAN. Skripsi thesis, Universitas Dehasen Bengkulu.

[img] Text
VINA ANANDA PUTRI .pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran desain komunikasi visual kelas X SMK Negeri 1 Bengkulu Selatan dalam pembelajaran desain komunikasi dengan penerapan metode Brainstorming, Jenis Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dilaksanakan dalam tiga siklus dengan alur penelitian yaitu rencana tindakan , pelaksanan tindakan,observasi dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X DKV SMK Negeri 1 Bengkulu Selatan semester genap tahun ajaran 2023/2024 dengan jumlah siswa sebanyak 32 orang yang terdiri 19 orang siswa laki-laki dan 13 orang siswa perempuan. Pengumpulan data dengan menggunakan lembar observasi aktivitas siswa, tes akhir siklus dan dokumentasi. Dari hasil analisis keaktifan sisiswa mulai dari siklus I hingga siklus II mengalami peningkatan hasil belajar siswa juga mengalami peningkatan yaitu Siklus I nilai rata-rata 51,87% dari siklus I meningkat menjadi 87,4% pada siklus II.Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat disimpulkan bahwa . Hasil penelitian menunjukkan bahwa siklus pertama yang tuntas secara individual dari 32 murid hanya 25 yang memenuhi kriteria ketuntasan minimal (KKM) atau berada pada kategori Sedang. 7 Murid lainnya tidak mencapai Kriteria ketuntasan minimal atau sangat rendah. Pada siklus II dimana dari 32 murid semua telah memenuhi KKM dan secara klasikal sudah terpenuhi yaitu nilai rata-rata sebesar 80% atau berada dalam kategori tinggi. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, dapat disimpulkan Hasil belajar Desain Komunikasi Visual Smk Negeri 1 Bengkulu Selatan dengan menggunakan metode Brainstroming mengalami peningkatan Kata kunci : Metode Brainstorming,Desain Komunikasi Visual,Hasil Belajar

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Program Studi Pendidikan Teknik Informatika Dan Komputer
Depositing User: User 4
Date Deposited: 11 Nov 2023 07:24
Last Modified: 11 Nov 2023 07:24
URI: http://repository.unived.ac.id/id/eprint/1312

Actions (login required)

View Item View Item