DIAS, BOY (2024) PENGARUH MINIMALISASI KEHILANGAN HASIL DARI PENGGUNAAN COMBINE HARVESTER TERHADAP PENINGKATAN PRODUKTIVITAS USAHATANI PADI SAWAH DI DESA TANJUNG ALAI KABUPATEN MUKOMUKO. Skripsi thesis, Universitas Dehasen Bengkulu.
Text (Skripsi)
DIAS BOY_ED.pdf Download (82kB) |
Abstract
Pertanian modern telah mengalami transformasi signifikan dengan masuknya teknologi mekanisasi, salah satunya adalah penggunaan combine harvester. Mesin ini memiliki peran krusial dalam meningkatkan efisiensi dan produktivitas panen tanaman, terutama dalam budidaya tanaman serealia seperti padi, gandum, dan jagung. Penelitian ini bertujuan unutk mengetahui pengaruh penggunaan combine harvester terhadap produktivitas padi sawah. Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan September sampai Oktober 2023 di Desa Tanjung Alai. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis regresi linear untuk menganalisis pengaruh kehilangan hasil akibat penggunaan Combine Harvester (CH) terhadap produktivitas. Hail penelitian menunjukkan bahwa Penggunaan Combine Harvester Di Desa Tanjung Alai Kabupaten Mukomuko mampu meningkatkan produktivitas padi sebesar 487,56 kg/ha (11,21%) dibandingkan dengan pemanenan tanpa menggunakan Combine Harvester. Hasil Uji T menunjukkan nilai signifikan sebesar 0,000, artinya bahwa nilai signifikan ˂ ɑ 0,05 menunjukkan bahwa variabel kehilangan hasil saat pemanenan menggunakan Combine Harvester berpengaruh nyata atau signifikan terhadap produktivitas padi. Berdasarkan persamaan regresi yang terbentuk maka setiap penurunan 1% kehilangan hasil saat pemanenan menggunakan Combine Harvester maka akan meningkatkan produktivitas padi sawah sebesar 79,221 kg. Kata kunci: Combine Harvester, Padi Sawah, Produktivitas
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > SB Plant culture T Technology > TX Home economics |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Program Studi Agribisnis |
Depositing User: | Jeffry Adi Nugraha |
Date Deposited: | 26 Sep 2024 02:18 |
Last Modified: | 26 Sep 2024 02:18 |
URI: | http://repository.unived.ac.id/id/eprint/1635 |
Actions (login required)
View Item |