ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU BERSALIN Ny. E UMUR 42 TAHUN G6P5A0 USIA KEHAMILAN 40 MINGGU DENGAN GRANDEMULTIPARA DI PUSKESMAS PERAWATAN IPUH KABUPATEN MUKOMUKO TAHUN 2019

PERISTIWA KARO KARO, PERISTIWA (2019) ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU BERSALIN Ny. E UMUR 42 TAHUN G6P5A0 USIA KEHAMILAN 40 MINGGU DENGAN GRANDEMULTIPARA DI PUSKESMAS PERAWATAN IPUH KABUPATEN MUKOMUKO TAHUN 2019. Diploma thesis, UNIVERSITAS DEHASEN BENGKULU.

[img] Text
PERISTIWA KARO-KARO.pdf

Download (90kB)

Abstract

Penyebab utama kematian ibu adalah hipertensi dalam kehamilan dan perdarahan post partum. Penyebab ini bisa didapat salah satunya dari komplikasi paritas yang tinggi atau grandemultipara yaitu ibu hamil dan melahirkan 5 kali atau lebih (Manuaba, 1999). Hal ini dapat terjadi pada persalinan grandemultipara adalah karena faktor ibu yang terlalu sering melahirkan dan faktor usia terlalu tua yang mengakibatkan kontraksi uterus yang lemah pada saat persalinan, placenta previa, perdarahan post partum, dan preeklampsia. Laporan studi kasus ini dibuat untuk melaksanakan Asuhan Kebidanan pada Ibu Bersalin dengan Grandemultipara di Puskesmas Perawatan Ipuh Kabupaten Mukomuko Tahun 2019 dengan pendekatan manajemen kebidanan menurut Varney. Dalam penyusunan laporan studi kasus ini menggunakan metode deskriptif yaitu dengan mengungkapkan fakta-fakta sesuai dengan data-data yang didapat. Dari pengkajian yang dilakukan didapatkan hasil ibu G6P5A0 usia 42 tahun dengan keluhan merasa ingin bersalin. Tindakan yang dilakukan pertolongan persalinan normal dengan persiapan rujukan dan donor darah sebagai antisipasi kegawatdaruratan. Dari asuhan yang telah dilaksanakan didapatkan hasil ibu bersalin normal, dengan keadaan ibu dan anak sehat. Kata Kunci : Hamil, Grandemultipara Keterangan : 1. Calon Ahli Madya Kebidanan 2. Pembimbing

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Fakultas Kesehatan > Program Studi Kebidanan
Depositing User: Jeffry Adi Nugraha
Date Deposited: 07 Jan 2022 04:03
Last Modified: 07 Jan 2022 04:03
URI: http://repository.unived.ac.id/id/eprint/302

Actions (login required)

View Item View Item