ANNISA, AKMALIA (2024) REPRESENTASI PESAN MORAL DALAM FILM ‘’JARAK ANTAR KANVAS’’ (ANALISIS SEMIOTIK ROLAND BARTHES ). Skripsi thesis, Universitas Dehasen Bengkulu.
Text
Annisa Akmalia.AZA.DONE.PDF UNTUK PRODI.pdf Download (176kB) |
Abstract
Di era milenial yang sangat cepat ini memberikan nilai tambah dengan mudahnya mangakses segala informasi, juga memberikan dampak bagi masyarakat dari berbagai kalangan, khususnya anak remaja saat ini. Peluang inilah mendorong remaja untuk melakukan sesuatu pergaulan yang serba bebas. Pergaulan bebas yang sekarang menjadi pengaruh seorang anak remaja, dimana sebagian besar remaja zaman sekarang sering menyalahgunakan gaya hidupnya. Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui Representasi Pesan Moral dalam Film ‘’Jarak Antar Kanvas’’ (Analisis Semiotik Roland Barthes). Pengumpulan data penelitian dengan menggunakan teknik observasi dan teknik dokumentasi terdapat dalam film tersebut sesuai dengan kategorisasi yang sudah ditentukan. Hasil penelitian menunjukkan terdapat ada 8 pesan moral yang di lihat dari gaya perilaku remaja masa kini, pesan moral pertama, interaksi antar pertemanan yang menggunakan bahasa kasar seperti menyebut ‘anjing’ adalah salah satu gaya perilaku remaja masa kini yang dianggap biasa oleh sebagian orang. Kedua, pesan moral peduli terhadap sesama dengan berbagi kepedulian, seperti menanam benih kebaikan yang akan tumbuh menjadi pohon persaudaraan yang kokoh. Ketiga, etika moral dari pergaulan masa transisi remaja mengalami ketidaktentuan dan ketidakpastian serta banyak sekali mendapatkan godaan atau tarikan-tarikan untuk melakukan perbuatan yang tidak baik. Keempat, gaya berpacaran muda-mudi di zaman ini melegalkan perbuatan maksiat sebagai sebuah kebiasaan yang wajar. Kelima, saling support sesama teman yang harus saling menguatkan, karena kekuatan sejati terletak pada kebersamaan dan kepercayaan yang dibentuk dan dibangun bersama. Keenam, selektif pertemanan dengan kualitas pertemanan sangat dipengaruhi oleh kepribadian ditinjau dari aspek kualitas pertemanan. Pesan moral ketujuh, rasa penyesalan dan kekecewaan putus cinta mengakibatkan adanya rasa penyesalan dan merasa dirugikan, salah satunya dikarenakan perselingkuhan. Kedelepan, pesan moral sahabat sejati, setiap remaja menginginkan hubungan persahabatan dengan kualitas. Tetapi terkadang remaja tidak menyadari jika remaja mengarahkan masalah yang dialami keluar dari jati dirinya. Kata Kunci : Representasi, Pesan Moral. Film, Semiotika Roland Barthes
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) H Social Sciences > HE Transportation and Communications |
Divisions: | Fakultas Ilmu-Ilmu Sosial > Program Studi Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Jeffry Adi Nugraha |
Date Deposited: | 24 Sep 2024 01:54 |
Last Modified: | 24 Sep 2024 01:54 |
URI: | http://repository.unived.ac.id/id/eprint/1598 |
Actions (login required)
View Item |